Chow Chow


Hai Teman Doggy's Home ^^ Anjing Chow Chow seperti gambar diatas ini merupakan anjing yang bertubuh besar, gempal dan memiliki ciri khas lidah berwarna biru kehitaman dan kaki belakang yang hampir lurus sehingga membuatnya berjalan agak kaku. Kepala besar, hidung besar berwarna hitam, mata berbentuk almond berwarna gelap. Terdapat dua jenis bulu anjing Chow-Chow, yaitu berbulu halus dan kasar. Warna bulu yang paling umum adalah hitam, biru, cinnamon, cream dan merah, namun bisa juga berwarna coklat (tan), abu-abu atau putih. Kadang kadang bulunya memiliki nuansa yang lebih terang atau lebih gelap, namun tidak pernah Parti-color. 

Chow Chow merupakan anjing yang dominan sehingga memerlukan pemilik yang mempunyai sifat yang dominan. Dengan pemilik yang natural, percaya diri, dan konsisten maka Chow Chow dapat berkembang dengan baik. Sebaliknya, jika mereka mendapat pemilik yang tidak memperlihatkan sikap seperti seorang Pack Leader maka hal ini akan menjadikan mereka menjadi anjing yang keras kepala, agresif, protektif, dan berbuat sesuka mereka.

Anjing Chow Chow umumnya tidak aktif dalam ruangan dan sebuah halaman kecil cukup bagi mereka. Mereka juga sensitif terhadap panas, bisa tinggal di dalam atau luar ruangan dengan kondisi cuaca yang cukup dingin. 

Asal dari Chow Chow itu sendiri belum diketahui, namun diketahui bahwa anjing Chow Chow adalah jenis keturunan yang sudah tua. Fosil anjing tertua yang diketahui berasal dari beberapa juta tahun lalu sangat mirip dengan struktur Chow Chow. Gambar pada keramik Cina yang mirip dengan anjing Chow Chow, berumur 206 tahun sebelum masehi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar